JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Presenter Sonny Tulung bersama Aliansi Bersatu Anti SARA (ABAS) menggelar aksi sosial di bulan ramadan dengan berbagi takjil untuk para pengemudi ojek online alias ojol.
"Kegiatan bagi-bagi takjil di Sekretariat ABAS ini kami lakukan setiap hari kerja, selama bulan puasa ya untuk ratusan pengemudi online setiap hari, ini sebagai bentuk kepedulian kita terhadap mereka dan tentu saya sangat bangga pada para ojol ini," tutur Sonny Tulun di Jalan Gunawarman No. 75 Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis (6/4/2023).
Presenter 'Family 100' ini mengatakan kegiatan sosial merupakan bagian terpenting dalam hidupnya sebagai rasa solidaritas terhadap sesama.
"Kegiatan sosial ini, sangat berkesan bagi saya, semoga menginspirasi artis lain," ungkap Sonny Tulung.
Ketua Umum dan Panglima ABAS, Boyke Djohan juga mengaku bangga terhadap para artis yang membantunya mewujudkan acara tersebut.
"Kami sungguh sangat terharu melihat antusias para pengemudi online saat berbuka puasa di depan Sekretariat ABAS, kita juga berterima kasih buat para artis yang telah membantu kerja kami," ucapnya.
Bagi-bagi takjil sebagai wujud berkah keberagaman toleransi antarumat beragama dan berkah kebersamaan dapat menjaga kedamaian.

Presenter Sonny Tulung bersama Aliansi Bersatu Anti SARA (ABAS) menggelar aksi sosial di bulan ramadan. (ist)
"Kita ingin memperlihatkan bahwa kita berbagi tidak melihat dari suku, ras, dan agama apa pun, kita tetap berbagi ke masyarakat, “ tegasnya.
Boyke menyampaikan ABAS yang didirikan atas keprihatinan dirinya.
"Karena maraknya paham-paham radikalisme, intoleransi dan SARA di semua sendi-sendi masyarakat dan pemerintah," terangnya.