Diduga Mau Tawuran, Puluhan Pelajar SMP di Bekasi Diciduk Polisi 

Rabu, 22 Maret 2023 19:15 WIB

Share
Puluhan pelajar SMP di Bekasi saat diamankan polisi hendak tawuran. (ist)
Puluhan pelajar SMP di Bekasi saat diamankan polisi hendak tawuran. (ist)

BEKASI, POSKOTA.CO.ID - Puluhan pelajar dari dua sekolah berbeda dilakukan pembinaan pihak sekolah usai ketahuan hendak tawuran.

Para pelajar ini kemudian  diamankan Tim Presisi Polres Jakarta Timur, Selasa (21/3/2023) siang.

Dua kelompok pelajar berasal dari SMP 17 Bekasi dan SMP Assafiyah Pondok Gede.

Kepala sekolah SMPN 17 kota Bekasi, Tri Wahyu Retnaningsih mengatakan, pelajar yang terlibat dilakukan pembinaan.

"Adapun pembinaan dihadiri oleh semua orangtua pelajar dan perwakilan Guru dari SMP 17 Bekasi dan Mts Assyafiiyah, setelah dilaksanakan pembinaan semua pelajar diperkenankan Kembali ke rumah masing-masing," ujar Tri Wahyu Ratnaningsih, Rabu (22/3/2023).

Diamankan para pelajar itu diketahui tim patroli presisi Polres Jakarta Timur pada pukul 14.00 WIB.

Saat itu, puluhan pelajar melintas secara bergerombol di jalan Jatiwaringin raya, Cipinang Melayu, Kecamatan Jakarta Timur.

Usai diamankan, puluhan pelajar yang diduga melakukan tawuran itu dilakukan pendataan ke Mako Polsek Makassar Jakarta Timur.

Pihaknya pun berharap agar insiden tersebut tak kembali terulang.

"Demikian klarifikasi ini disampaikan, semoga kejadian ini menjadi pembelajaran bagi semua pelajar SMP 17 Bekasi dan Mts Assyafiiyah khususnya dan semua para pelajar pada umumnya," pungkasnya. 

Reporter: Ihsan Fahmi
Editor: Idham Kurniawan
Sumber: -
Komentar
limit 500 karakter
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
0 Komentar