Obrolan Warteg: Tak Soal Siapa Pun Capresnya

Jumat 17 Mar 2023, 07:30 WIB
Obrolan Warteg Tak Soal Siapa Pun Capresnya. Gambar: Ucha/Poskota

Obrolan Warteg Tak Soal Siapa Pun Capresnya. Gambar: Ucha/Poskota

Dalam dunia politik selalu ada mungkin. Apa yang sebelumnya dianggap tidak mungkin bisa menjadi mungkin.

Misalnya kawan bisa menjadi lawan, lawan bisa menjadi kawan dan kawan bisa tetap menjadi kawan, sesuai kebutuhan dan kepentingan.

Begitu juga dalam hal pasangan calon presiden dan cawapres seperti yang diwacanakan belakangan ini, yaitu duet Prabowo Subianto – Ganjar Pranowo.

Duet ini mungkin terjadi, jika Ganjar bersedia mendampingi Prabowo dan mendapat restu dari Ketum PDIP.

“Kalau tidak mendapat restu bagaimana?” tanya Heri mengawali obrolan warteg bersama sohibnya, Mas Bro dan Yudi.

“Iya nggak bisa, selagi Ganjar masih sebagai kader PDIP wajib patuh, taat dan tunduk kepada keputusan partai,” kata Yudi.

“Kecuali tidak lagi menjadi kader partai, misalnya mengundurkan diri?” ujar Heri.

“Itu lain soal. Urusannya pun tidak sesederhana itu. Itu perlu pertimbangan dari berbagai aspek karena menyangkut tentang dedikasi dan loyalitas seorang kader,” ujar Yudi.

“Yang pasti duet itu kan baru wacana, meski sejumlah pengamat menilai duet ini potensial memenangkan kontestasi, mengingat hasil survei capres 2024, keduanya selalu bertengger di peringkat atas,” ujar mas Bro.

“Kita tunggu saja, bagaimana hasil akhir hingga September mendatang,” ujar Yudi.

“Betul juga. Bagi kami tidak masalah siapa pun yang menjadi capres. Berharap yang terbaik, dan dapat memakmurkan bangsa dan negara,” kata Heri.

News Update