JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta membernarkan bahwa M Kuncoro Wibowo telah mengundurkam diri dari jabatannya sebagai Direktur Utama (Dirut) PT Transportasi Jakarta (Transjakarta).
Hal tersebut disampaikan langsung Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono di Balai Kota DKI, Selasa (14/3/2023).
"Iya katanya ngundurin diri (M Kincoro Wibowo dari Dirut TransJakarta)," kata Pj Heru.
Dia menegaskan, bahwa pihaknya tak mempermasalahkan M Kuncoro melepas jabatan sebagai Dirut TransJakarta. Sebab, Menurutnya, lepasnya Kuncoro pasti ada sosok penggantinya yang mempunyai rekam jejak lebih baik.
"Ya kalau orang mau ngundurin diri ya gapapa," tutur Pj Heru yang juga menjabat sebagai Kepala Sekretariat Presiden ini (Kasatpres).
Heru mengungkapkan, dirinya tidak mengetahui secara pasti apa alasan M Kuncoro mundur dari pemimpin perseroan itu. Padahal M Kuncoro baru dua bulan jadi Dirut TransJakarta.
"Urusan kesehatan apa-apa? Belum baca suratnya," ucapnya.
Sebelumnya, Pj Gubernur Heru Budi Hartono mengganti Dirut PT TransJakarta yang semula diemban M Yana Aditya diganti M Kuncoro Wibowo.
Alasan pergantian itu adalah untuk penyegaran dalam jajaran pengurus PT TransJakarta.
M Kuncoro merupakan mahasiswa lulusan sarjana jurusan Teknik Elektro Telekomunikasi Institut Teknologi Sepuluh November.
Pria yang lahir di Tulungagung, 3 Maret 1968 itu memiliki sejumlah pengalaman kerja di beberapa perusahaan.