JAKARTA, POSKOTA - Redmi Note 12 Pro 5G adalah salah satu ponsel yang ramai dinanti publik di Indonesia
Produk itu akan dirilis bersamaan dengan dua produk lainnya dari edisi Xiaomi Redmi Note 12 series, yakni Redmi Note 12 4G dan Redmi Note 12 Pro 4G.
Apalagi jika mendengar banderol yang ramai digembar-gemborkan untuk model Redmi Note 12, yakni berkisar antara Rp 3.000.000 hingga Rp 3.500.000.
Dengan gembar-gembor spesifikasi keren dan harga yang bersahabat, alhasil Redmi Note 12 series banyak dinanti oleh konsumen dengan budget terbatas, tetapi mau punya gadget dengan spek tinggi dan modern.
Lalu kapan Redmi Note 12 Pro 5G dan dua saudaranya itu bakal dirilis di Indonesia?
Redmi Note 12 Pro 5G Kapan Rilis di Indonesia?
Berdasarkan informasi, Redmi Note 12 Pro 5G sudah mengantongi surat Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) dari Kementerian Perindustrian pada Oktober 2022 lalu.
Statusnya sama dengan dua saudaranya dari keluarga 12 Series. Itu artinya, hampir dipastikan produk Redmi Note 12 Pro 5G ini akan dirilis pada Maret 2023 bersamaan dengan model Note 12 Pro 4G.
Hal ini juga sesuai dengan rekam jejak Xiaomi ketika melakukan rilis ponsel Note series, karena selalu dilakukan tiap bulan Maret.
Seperti informasi yang dikutip dari para pegiat ponsel, Redmi Note 12 Pro 5G kemungkinan akan dirilis di akhir Maret. Momentum Ramadhan sepertinya menjadi waktu yang tepat bagi ketiga produk Xiaomi ini untuk menjadi pilihan berhari raya dengan HP baru.
Redmi Note 12 Pro Spesifikasi
Sebelum membahas secara detail jeroan dari ketiga HP ini, kita intip dulu sektor desain pada fisik dan bodynya. Ada yang mengatakan, Redmi Note 12 Pro series ini mirip seperti desain Realme dan iPhone.
Hal ini mengacu pada besarnya pasar iPhone di pasar China, negara asal ponsel ini. Maka itu, Xiaomi kemudian coba membuat HP miliknya seakan berpenampilan iPhone secara visual agar menarik mata yang melihatnya.