Saat ini, Shanna Shannon tengah disibukkan dengan urusan membangun sekolah, Shanna juga mengajar bahasa Inggris di rumah susun Pondok Bambu sejak ia umur 9 tahun.
"Yayasan aku itu lebih fokusnya ke education, jadi sekarang contohnya aku lagi proses pembangunan SMP dan SMA di salah satu daerah NTT, ngajar bahasa Inggris di rumah susun Pondok Bambu sejak umur 9 tahun, dan yayasan aku juga menyediakan scholarship untuk mahasiswa kuliah, sudah ada beberapa yang sudah lulus," kata Shanna.
Shanna menceritakan awal mulanya didirikan Yayasan Shanna Shannon Indonesia Banget karena sejak kecil ia selalu diajak oleh ibunya untuk melakukan kegiatan sosial.

Shanna Shanon. (ist)
Sampai suatu saat, ia berusia 10 tahun, Shanna mendapatkan izin dari ibunya untuk menggunakan handphone.
Saat itu, iklan-iklan yang sering muncul adalah orang-orang yang membutuhkan bantuan, sehingga timbul rasa motivasi untuk membangun yayasan sendiri.
"Sebenarnya aku memang sejak kecil, sejak bayi soalnya kan Mama sebelum nikah sudah aktif kegiatan sosial, jadi memang sejak aku bayi, aku selalu diajak Mama kemana-mana untuk ngelakuin kegiatan sosial. Jadi dari kecil udah sering banget ke panti asuhan, terus kalau ada bencana sering dibawa, jadi dari kecil memang passion aku disitu," jelasnya.
Siapa yang tak kenal Shanna Shannon, seorang penyanyi muda yang dikenal memiliki jiwa nasionalis tinggi dan dikenal sebagai Duta Lagu Kebangsaan Indonesia Raya.
Shanna memulai kariernya dengan mengunggah cover lagu kebangsaan sejak 2015.
Video cover pertama yang ia unggah adalah lagu 'Indonesia Pustaka'.
Shannon seringkali mengisi acara-acara untuk membawakan lagu kebangsaan.
Ia mengunggah video cover lagu-lagu nasionalisnya di platform Youtube.