BOGOR, POSKOTA.CO.ID - Puluhan pelajar di Cisarua, Kabupaten Bogor bikin resah masyarakat. Pasalnya, mereka melakukan konvoi motor sambil menenteng senjata tajam (sajam) di kawasan Wisata Puncak dan viral videonya di Medsos.
Dari video yang dilihat Poskota, puluhan pelajar tersebut beriringan mengendarai sepeda motor dengan satu motor dinaiki oleh tiga orang.
Selain satu motor dinaiki oleh tiga orang, para pelajar ini pun turun di tepi jalan sembari berteriak-teriak dengan mengacungkan sajam jenis celurit.
Dikonfirmasi, Kapolsek Cisarua, Kompol Supriyanto membenarkan adanya konvoi puluhan pelajar dengan menggunakan sajam di daerah Puncak tersebut.
Supriyanto menyebut, aksi konvoi para pelajar yang meresahkan warga tersebut terjadi pada Kamis (9/3) malam.
"Betul, tawuran anak sekolah, dari Kota Bogor ke atas (puncak) rame-rame, pulangnya baru kejadian (tawuran)," ungkapnya saat dihubungi Poskota, Jum'at (10/3/2023).
Kendati membuat resah masyarakat dengan aksinya, Supriyanto menyebut, puluhan pelajar dari berbagai sekolah dari Kota Bogor ini tidak terlibat bentrok dengan warga sekitar.
"Gabungan pelajar konvoi aja, cuma kan yang namanya konvoi ada yang mancing-mancing suasana (keributan)," ujarnya.
Atas hal tersebut, Polsek Cisarua pun segera mengamankan para pelajar tersebut bersama sajam yang digunakan.
"Yang ketangkep itu ada sekitar 35 pelajar, ada yang bawa sajam juga (sekarang diamankan di Polres),
Lebih lanjut, menurut Supriyanto, dalam konvoi tersebut, ada pelajar yang turut serta dalam konvoi mengalami luka ringan karena terkena sajam.