Manchester United Butuh Bantuan Liverpool untuk Datangkan Pemain yang Diinginkan Sir Alex Ferguson

Kamis 09 Mar 2023, 15:51 WIB
Pelatih Manchester United Erik ten Hag dan Sir Alex Ferguson (foto: twitter/UtdPlug)

Pelatih Manchester United Erik ten Hag dan Sir Alex Ferguson (foto: twitter/UtdPlug)

MANCHESTER, POSKOTA.CO.ID - Manchester United butuh bantuan Liverpool untuk datangkan pemain incaran mereka di posisi yang diinginkan Sir Alex Ferguson.

Setan Merah dikabarkan ingin mengontrak bintang Tottenham Harry Kane musim panas itu. Dan untuk mewujukan itu, Manchester United butuh bantuan Liverpool.

Harry Kane adalah pemain yang berada di posisi yang diinginkan mantan pelatih legendaris Sir Alex Ferguson di Manchester United.

Melansir dari Mirror, Manchester United ingin mengontrak Harry Kane musim panas ini (Juni - September). Namun ironisnya, upaya mereka ini bergantung pada bagaimana musuh bebuyutan mereka Liverpool menyelesaikan musim ini.

 

Sementara mereka yang berada di puncak hierarki Manchester United percaya diri mereka dapat mengamankan Harry Kane di musim panas. Kedatangannya akan menjadi kabar baik untuk Sir Alex Ferguson.

Kapten Timnas Inggris ini diketahui telah lama dikaitkan dengan kepindahan ke Manchester, baik dengan City maupun United dalam beberapa musim terakhir.

Tetapi saat ini Setan Merah dianggap memimpin untuk mendapatkan tanda tangan Harry Kane. Namun, peluang untuk melihat striker Spurs mengenakan kaos merah yang terkenal itu bergantung pada di mana Tottenham Hotspurs menyelesaikan musim ini.

Jika Spurs gagal lolos ke Liga Champions musim ini, kemungkinan ketua Daniel Levy tidak punya pilihan selain menurunkan harga yang diminta untuk Harry Kane.

 

Pada gilirannya, United akan dapat memikat Kane ke Old Trafford dengan harga kurang dari  100 juta poundsterling yang dituntut oleh tim Antonio Conte saat ini.

Sebuah laporan terkini dari The Sun mengklaim bahwa Man United telah menghubungi perwakilan Kane, dan senang dengan antusiasme yang mereka dapat.

Ironisnya, mungkin Manchetser United butuh bantuann Liverpool yang merupakan rival sengitnya untuk mengungguli Spurs dalam hal kualifikasi Liga Champions untuk musim depan. 

Saat ini Liverpool berada di peringkat kelima klasemen Liga Inggris dengan 42 poin dengan 25 pertandingan. Pasukan Jurgen Klopp punya satu pertandingan di tangan, dengan Tottenham yang telah bermain 26 kali di peringkat keempat dengan 45 poin.

Dengan ini, Liverpool sangat mungkin membalap Tottenham Hotspur di peringkat empat dengan selisih tiga poin yang mereka miliki. Namun dengan catatan, pasukan Jurgen Klopp perlu konsisten dengan performa mereka.

Jika Manchester United mampu mendaratkan Kane, tentu akan menjadi rekrutan yang disambut positif oleh Sir Alex Ferguson, yang dikenal pengagum kapten timnas Inggris tersebut. 

 

Baru-baru ini, Ferguson sempat membahas soal kebutuhan Man United akan seorang striker pasca kemenangan di Carabao Cup bulan lalu. 

Ia menjelaskan bahwa Marcus Rashford bukanlah sosok seorang striker yang dibutuhkan Man United untuk memikul beban mencetak gol sendirian.

"Saya tidak berpikir dia (Rashford) seorang striker, Dia beroperasi dari sisi kiri dan sangat fantastis,” kata orang Skotlandia itu kepada Sky Sports, dikutip dari Mirror pada Kamis (9/3/2023).

"Penyelesaiannya selalu bagus, selalu menahan tembakannya yang sangat penting bagi seorang striker, dan dalam performa yang bagus. Sayangnya bagi kami, dia adalah sumber utama gol, kami bisa melakukannya dengan tambahan (striker), tapi dia melakukannya," jelas Ferguson. 

 

Sementara kontrak Harry Kane di Spurs berakhir pada musim panas 2024, dan disinilah kesempatan Manchester United untuk mendatangkan pemain itu.

Musim panas yang akan datang ini menghadirkan peluang realistis terakhir Levy untuk mendapatkan kompensasi signifikan apa pun atas kepergian sang striker.

Sementara untuk menyingkirkan Tottenham dari zona Liga Champions, Manchester United butuh bantuan Liverpool. (*)

Berita Terkait
News Update