JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Pabrikan mobil asal China mencopy paste desain kendaraan merek lain susah jadi rahasia umum.
Sederet mobil-mobil produsen di luar China sudah menjadi korban plagiat.
Kali ini hal terjadi pada mobil dengan desain mirip Toyota Land Cruiser LC300.
Menariknya tampilan Land Cruiser LC300 tidak secara utuh. Sebab mobil tersebut tampak lebih kecil.
Ditengarai mobil tersebut ialah mobil kota berkubikasi kecil atau boleh jadi berstatus mobil listrik.
Tebak-tebakan spesifikasi mobil ini menarik sebab sangat sedikit sekali informasi yang ada.
Dilansir dari Carscoops, satu hal yang diketahui ialah mobil ini pertama kali muncul di situs media sosial China, yaitu Weibo.
Jika diteliti terdapat tulisan Kuluze di bagian belakang. Namun sepertinya Kuluze bukan pabrikan mobil China.
Bahkan tidak diketahui apakah mobil ini adalah model produksi atau hanya mobil yang didandani perusahaan aftermarket.
Bicara tampilan luar, face depan hampir identik dengan Land Cruiser LC300, meski dalam skala yang sedikit lebih kecil.
Mobil dilengkapi sepasang lampu depan serta gril besar yang dipasang secara horizontal.