ADVERTISEMENT

Manchester United Menang Carabao Cup Usai Kalahkan Newcastle, Akhiri Puasa Gelar Sejak 2017

Senin, 27 Februari 2023 05:11 WIB

Share
Manchester United menang Carabao Cup dan sukses akhiri puasa gelar sejak 2017 (Foto: Twitter/ManUnitedXtra_)
Manchester United menang Carabao Cup dan sukses akhiri puasa gelar sejak 2017 (Foto: Twitter/ManUnitedXtra_)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

INGGRIS, POSKOTA.CO.ID - Akhiri puasa gelar sejak 2017, Manchester United menang Carabao Cup atau Piala Liga Inggris usai kalahkan Newcastle United.

Manchester United menang Carabao Cup dan menggagalkan impian Newcastle untuk meraih trofi pertama sejak 1969. Skuat asuhan Erik ten Hag memenagkan Piala Liga Inggris lewat dua gol di babak pertama pada pertandingan final yang berlangsung di stadion Wembley, London, Inggris pada Minggu (26/2/2023).

Dengan Manchester United menang Carabao Cup, menandakan trofi pertama untuk Erik ten Hag sejak datang di musim panas lalu. Pelatih asal Belanda itu juga akhiri puasa gelar sejak 2017, ketika Setan Merah menang Liga Eropa di bawah asuhan Jose Mourinho.

Ulasan Manchester United vs Newcastle United di Final Carabao Cup

Dua gol Manchester United dicetak pada babak pertama di partai Final Carabao Cup di stadion Wembley pada Minggu (26/2/2023).

Gol pembukaan terjadi di menit ke-33 ketika umpan silang Luke Shaw dari sayap kiri disambut oleh gelandang jangkar Casemiro. Sundulan pemain Brasil itu berhasil melewati Loris Karius dan masuk ke gawang.

Dua menit sebelumnya, Newcastle memiliki peluang terbaik mereka dalam permainan ketika Alain Saint-Maximin mengalahkan Diogo Dalot dan kemudian melepaskan tembakan ke gawang dari sudut sempit. Akan tetapi David De Gea sukses memblokir tembakan tersebut.

 

Enam menit sebelum jeda tim asuhan Ten Hag menggandakan keunggulan mereka memanfaatkan sedikit keberuntungan setelah Wout Weghorst memberi bola ke Marcus Rashford.

Tembakan striker yang sedang dalam performa itu melebar dari gawang, namun dibelokkan Sven Botman dan terbang melewati Karius dan masuk ke gawang. Gol bunuh diri ini terjadi di menit ke-39

Halaman

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

Komentar
limit 500 karakter
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
0 Komentar

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT