Daftar Drama Korea Terbaru 2023 Wajib Ditonton: Banjir Bintang Keren dan Rating Tinggi

Rabu 22 Feb 2023, 19:00 WIB
Three Bold Siblings salah satu drama korea terbaru 2023 yang layak ditonton. Foto: Ist.

Three Bold Siblings salah satu drama korea terbaru 2023 yang layak ditonton. Foto: Ist.

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Ternyata ada banyak drama Korea terbaru 2023 yang layak dinikmati. Dalam tulisan kali ini redaksi akan merinci apa saja drakor tersebut.

Seperti diketahui, drama Korea atau yang lebih dikenal sebagai drakor telah jadi fenomena global dalam beberapa tahun terakhir termasuk di 2023 ini. Drakor marak diminati karena menawarkan beragam cerita dan emosi, dari romansa hingga thriller dan fantasi.

Tahun 2023 diprediksi akan menjadi tahun yang menjanjikan bagi para penggemar drama Korea, dengan rilisnya beberapa drama baru yang menarik. Berikut adalah daftar drama Korea terbaru 2023.

Daftar Drama Korea Terbaru 2023

1. Taxi Driver Season 2

Kalian pencinta 'Rainbow Taxi' pasti sudah tak sabar untuk menyaksikan season 2-nya. Taxi Driver Season 2 ternyata sudah tayang sejak Jumat (17/2/2023) dan bisa ditonton lewat platform Viu.

Dijamin, drama yang diperankan Lee Je Hoon (Kim Do Gi) bersama rekan-rekannya yang lain, bakal memanjakan penontonnya.

Diketahui, dalam episode perdana, drama tersebut meraih rating dua digit sebesar 12,1 persen. Drama ini memang seakan sukses membetot perhatian publik usai penayangan musim pertamanya.

Bahkan, kasus-kasus yang disajikan dalam Taxi Driver pun beberapa di antaranya terinspirasi dari dunia nyata.

2. Red Balloon

Red Balloon bisa jadi rujukan bagi yang suka dengan drama kehidupan rumah tangga, masalah antara keluarga, hingga isu perselingkuhan. Film ini dijamin bakal sukses membuat pemirsa ikut tersulut emosi saat menyaksikan setiap episode-nya.

Red Balloon dirilis perdana sejak Desember 2022 lalu dan memiliki 20 episode. Sementara itu, episode terbaru Red Balloon yang tayang pada Sabtu, (19/2) lalu, memperoleh rating sebesar 10,1 persen. Drama ini bisa ditonton di platform Viu.

Berita Terkait

News Update