SPANYOL, POSKOTA.CO.ID - Karim Benzema mencatatkan diri sebagai urutan kedua pencetak gol terbanyak untuk Real Madrid sepanjang masa di La Liga, tepat di belakang Cristiano Ronaldo.
Lewat dua gol dari titik penalti saat Real Madrid menang 4-0 melawan Elche, Karim Benzema secara total telah mencetak 229 gol La Liga untuk Real Madrid, satu gol lebih banyak dari legenda klub Raul Gonzales.
Sementara di atas Benzema masih ada Cristiano Ronaldo sebagai pencetak gol terbanyak untuk Real Madrid dengan total 311 gol di La Liga.
Marco Asensio membuka skor untuk Real Madrid melawan Elche dengan gol di menit ke-8. Dia melewati pertahanan lawan sebelum menemukan sudut bawah dengan tendangan kaki kirinya.
Benzema mencetak gol pertamanya di menit ke-31 sebelum menambahkan lagi di masa injury time di babak pertama, keduanya lewat penalti.
Sementara Luka Modric menambah satu gol lagi di menit ke-80 mengubah skor menjadi 4-0 untuk Los Blancos pada pertandingan hari Kamis (16/2/2023) di Santiago Bernabeu.
Meski demikian, saat ini Real Madrid berada dalam jarak delapan poin dari pemimpin klasemen La Liga, Barcelona yang belum terkalahkan di lima pertandingan. Los Blancos ada di urutan kedua dengan 48 poin dari 21 pertandingan.
Dilansir dari Sportskeeda, Karim Benzema kini telah mencetak 339 gol dalam karirnya di Real Madrid. Namun, dia masih jauh di belakang Cristiano Ronaldo yang mencatatkan 450 gol. Pemain Portugal itu melakukannya dalam 438 pertandingan.
Baik Cristiano Ronaldo dan Karim Benzema adalah dua pemain terbaik dalam sejarah Real Madrid. Bersama Gareth Bale, mereka membentuk trio penyerang Los Blancos menakutkan yang disebut 'BBC'.
Adapun pelatih Benzema Javier Atalaya mengklaim bahwa bahkan Ronaldo, yang dikenal dengan kemampuannya di gym, tidak dapat menangani latihan keras pemain Prancis itu.
“Karim menjadi lebih baik setiap hari. Dia di rumah, tanpa melakukan apa-apa, dan dia pergi ke gym untuk berlatih. Mentalitas orang Prancis itu melibatkan peningkatan setiap hari. Bahkan Cristiano tidak tahan dengan latihan yang dilakukan Benzema,” katanya, dikutip dari Onefootball pada Kamis (16/2/2023).
Benzema dan Ronaldo meraih kesuksesan besar bersama di ibu kota Spanyol. Namun sejak kepergian sang nomor 7, Benzema menjadi pemimpin serangan untuk Real Madrid.
Peforma Karim Benzema pun membuatnya memenangkan Baloon d'Or pada tahun 2022, tapi masih memiliki jalan panjang untuk melampaui Ronaldo sebagai pencetak gol terbanyak klub sepanjang masa. Mengingat pensiunan Timnas Prancis itu sudah berusia 35 tahun, dia mungkin berpacu dengan waktu. (*)