ADVERTISEMENT

Polisi Gerebek Gudang Beras Oplosan di Lebak, Puluhan Ton Beras Bulog Disita

Sabtu, 11 Februari 2023 09:45 WIB

Share
Personil Polres Lebak saat melakukan penggerebegan gudang beras. (Ist).
Personil Polres Lebak saat melakukan penggerebegan gudang beras. (Ist).

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

LEBAK, POSKOTA.CO.ID - Jajaran Polres Lebak dan Ditkrimsus Polda Banten, melakukan penggerebegan terhadap sebuah gudang beras di Kelurahan Cijoro, Kecamatan Rangkasbitung, Lebak, pada Jum'at (10/2/2023).

Saat dilakukan penggerebegan, sejumlah orang tengah melakukan repacking beras bulog menjadi merek lain atau beras super di gudang tersebut.

Dari hasil giat tersebut, petugas para personil Polisi berhasil mengamankan 30 karung beras bulog dengan ukuran 50 kilo per karungnya, satu unit alat ukur atau literan, satu unit timbangan beras, 28 karung beras merek PD PS ukuran 25 Kg, 8 ton beras bulog.

Kapolres Lebak, AKBP Wiwin Setiawan mengatakan, jajaran Satreskrim Polres Lebak bersama tim Dit Krimsus Polda Banten, telah melakukan tangkap tangan terhadap pelaku repacking beras bulog dengan merek beras super.

 

"Jadi, beras bulog sebanyak 8 ton dipindahkan ke karung merek PS, kemudian pelaku menjahit kembali karung atau kemasannya. Jadi mereknya beras super tapi isinya beras bulog," katanya.

Dalam sebuah gudang tersebut, terdapat sebanyak 11 orang yang melakukan aktivitas repacking beras tersebut. "Pelakunya ada 11 orang," ucapnya.

Sementara, Kasatreskrim Polres Lebak, IPTU Andi Kurniady menambahkan, dari hasil pengungkapan kasus tersebut, beberapa barang bukti sudah diamankan. Adapun kasusnya, saat ini sudah dilimpahkan ke Ditkrimsus Polda Banten.

"Kasusnya sudah dilimpahkan ke Polda Banten untuk proses lebih lanjut," tandasnya. (Samsul Fatoni).
 

ADVERTISEMENT

Editor: Deny Zainuddin
Contributor: Samsul Fatoni
Sumber: -

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

Komentar
limit 500 karakter
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
0 Komentar

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT