Selain itu, sasaran Prolanis ini juga ditujukan untuk pasien Diabetes Melitus Tipe 2 dan juga Hipertensi. Program prolanis ini juga dapat meningkatkan pengetahuan tentang kesehatan dan pencegahan pada pasien.
Berdasarkan hasil riset kesehatan dari Kemenkes RI, penyakit diabetes melitus dan hipertensi paling banyak diidap oleh masyarakat berumur 55-74 tahun. Penyakit diabetes melitus bersifat menurun atau didapatkan karena gaya hidup tidak sehat. Kedua penyakit ini dapat mengganggu kinerja organ tubuh, bahkan berdampak pada penyakit ginjal dan jantung.(Veronica Prasetio)