Ogah Bahas Utang Anies Rp 50 M, Sandiaga Lebih Pilih Pikirkan Pilpres 2024

Selasa 07 Feb 2023, 20:37 WIB
Sandiaga Uno saat memberikan orasi politik dalam Harlah PPP di Stadion Kridosono, Kota Jogja, Minggu (8/1/). (Foto: Istimewa)

Sandiaga Uno saat memberikan orasi politik dalam Harlah PPP di Stadion Kridosono, Kota Jogja, Minggu (8/1/). (Foto: Istimewa)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno, ogah memperpanjang kabar soal adanya utang Anies Baswedan Rp 50 miliar.

Ia memandang urusan Pilpres 2024 yang sudah di depan mata lebih penting untuk dipikirkan.

"Bagi saya sekian dan saya fokus menatap masa depan. Kontestasi demokrasi sebentar lagi, mari kita tatap masa depan dengan penuh suka cita dan gembira," kata Sandiaga kepada wartawan, Selasa (7/2/2023).

Sandiaga mengatakan keputusan tak memperpanjang urusan utang Anies diambil setelah memohon petunjuk kepada Tuhan. Selain itu, ia juga mengaku sudah berkonsultasi dengan keluarga.

 

"Setelah saya salat Istiqharah, setelah saya menimbang berkoordinasi dengan keluarga, saya tidak ingin melanjutkan pembicaraan" ujarnya.

Sandiaga mempersilakan pihak terkait yang tahu mengenai persoalan untuk berbicara. Tetapi ia sendiri menegaskan tidak akan nimbrung atau ikut-ikutan memberikan tanggapan.

"Lebih baik nanti para pihak yang mengetahui untuk bisa menyampaikan, tapi dari saya cukup sekian," kata Sandiaga.(*)

Berita Terkait

Kasak-Kusuk, Menanti 'Kuda Hitam' 2024

Sabtu 11 Feb 2023, 08:31 WIB
undefined
News Update