Kepadatan di Jalur Puncak Bogor Berkurang, Polisi Terapkan Rekayasa Gage

Senin 23 Jan 2023, 11:52 WIB
Pelaksanaan gage di jalur wisata Puncak Bogor pada libur nataru (Foto: Panca)

Pelaksanaan gage di jalur wisata Puncak Bogor pada libur nataru (Foto: Panca)

BOGOR, POSKOTA.CO.ID - Di penghujung libur Imlek, Kawasan wisata Puncak Bogor mulai ditinggalkan wisatawan.

Rekayasa ganjil genap (gage) pun diterapkan pihak kepolisian pada Senin (23/1/2023).

KBO Satlantas Polres Bogor, Iptu Ketut Lasswarjana mengatakan, dari pantauan di seputaran jalur wisata Puncak Bogor, pada Senin ini telah mengalami penurunan.

 Jumlah kendaraan berkurang dibandingkan pada awal libur Imlek dan cuti bersama kemarin.

"Kemudian kami tetap melaksanakan pengecekan plat nomor ganjil genap, lalu kita melaksanakan hingga nanti malam pukul 24.00 WIB," ungkapnya kepada wartawan. 

Pelaksanaan rekayasa gage pun tetap dilakukan pihak kepolisian di sepanjang hari libur bersama ini.

"Sesuai dengan Permenhub nomor 84 tahun 2021, jadi gage ini dilaksanakan di hari sabtu minggu maupun hari libur. Jadi kita laksanakan dari hari Jum'at 14.00 WIB sampai dengan hari ini pukul 24.00 WIB itu diberlakukan gage," terangnya.

Kemudian untuk rekayasa lain yang akan dilakukan, kata Ketut, rencananya pihak kepolisian pun akan melakukan rekayasa one way menuju Jakarta.

"Kemungkinan nanti siang akan kita laksanakan one way untuk mengantisipasi yang menginap dari kemarin, kemudian hari ini berangkat dan pulang kita mengantisipasi dengan lakukan one way ke arah Jakarta. Namun kita melihat situasi nanti di lapangan untuk pelaksanaan one way nya," paparnya.

Berita Terkait
News Update