BOGOR, POSKOTA.CO.ID - Jajaran Polres Bogor mengamankan 3 anggota gengster yang bakal melakukan penyerangan gengster lainnya di Desa Waru, Kecamatan Parung.
Kapolsek Parung, Kompol Sularso mengatakan, pihaknya telah mengamankan tiga orang anggota diduga gengster yang hendak melakukan penyerangan di salah satu wilayah di Kecamatan Parung, pada Minggu (15/1), pukul 03.30 WIB.
Adapun ketiga pemuda tersebut berinisial I (15), AR (22) dan MFS (16). Ketiganya diamankan setelah pihak Kepolisian beserta warga melakukan terhadap gerombolan diduga gengster tersebut.
"Pelaku bersama-sama dengan temannya berjumlah 27 orang dengan menggunakan 12 sepeda motor berboncengan sambil membawa senjata tajam berupa cerulit," ungkapnya, Senin (16/1/2023).
Penyerangan diduga gengster ini sebelumnya telah direncanakan, sebab sebelumnya telah dilakukan janjian melalui pesan singkat.
"Terlihat sudah banyak Warga sekitar yang berkumpul sehingga pelaku dikejar serta hendak melarikan diri ke arah Ciseeng sambil membawa senjata tajam," kata Sularso.
Piket patroli yang mendapat laporan warga pun melakukan pengejaran terhadap kelompok diduga gengster tersebut.
"Pelaku berhasil di amankan oleh piket patroli dan warga sekitar namun barang bukti berupa cerulit berhasil pelaku buang di sekitar jalan," terangnya.
Dari upaya pengejaran tersebut, berhasil diamankan ketiga pelaku dan dua sepeda motor yang digunakan, ketiganya dibawa ke Mapolsek Parung guna dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.
"Karena barang bukti sudah dibuang dijalan oleh pelaku (belum ditemukan) juga tidak ada korban yang melapor selama lebih 24 jam, maka terhadap pelaku dilakukan Pembinaan oleh pihak kepolisian," pungkasnya. (Panca)