BOGOR, POSKOTA.CO.ID - Ini peringatan untuk para orangtua untuk tidak lengah meninggalkan anaknya sendiri di dalam mobil dalam kondisi apapun. Di Sentul, Kabupaten Bogor, dua bocah terkunci di dalam mobil saat terparkir di rest area.
Komandan Regu (danru) 2 pada Damkar Kabupaten Bogor, Nuriyadi mengatakan, terkuncinya dua orang anak tersebut di dalam mobil terjadi pada 09.15 WIB.
Panik dengan keadaan kedua anaknya yang terkunci di dalam mobil yang masih hidup, orangtua dari kedua anak tersebut pun langsung melaporkan kejadian tersebut kepada petugas Damkar sekira pukul 10.15 WIB.
"Pada saat diperjalanan, di jalan tol sentul pengendara mobil berjenis ertiga tersebut hendak beristirahat di rest area sentul sambil istrinya ke toilet," ungkap Nuriyadi melalui keterangan tertulisnya, Rabu (11/1/1023).
Ketika ayah dan ibu dari kedua anak tersebut telah turun dari mobil, kata Nuriyadi, kedua anaknya yang masih di dalam mobil memencet tombol kunci.
"Pintu mobil pun terkunci dari dalam, kedua anak tersebut pun menangis," terangnya.
Merasa takut dan panik, sambung Nur, orangtua dari anak tersebut pun akhirnya menghubungi petugas Damkar.
Evakuasi pun dilakukan oleh petugas Damkar dan dalam waktu 10 menit, tim rescue pun berhasil membuka pintu mobil tersebut dengan situasi akhir kondusif. (Panca)