Urai Kemacetan, Pemprov DKI Bakal Melebarkan Jalan di 10 Titik Ini!

Kamis 05 Jan 2023, 20:43 WIB
Kemacetan di Ibu Kota Jakarta menjadi pemandangan sehari-hari.(Foto: Ahmad Trihawaari)

Kemacetan di Ibu Kota Jakarta menjadi pemandangan sehari-hari.(Foto: Ahmad Trihawaari)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta akan melakukan pelebaran di 10 titik jalan di Ibu Kota untuk mengurai kemacetan.

Ya, kemacetan menjadi persoalan akut di Jakarta yang hingga saat ini gak bisa di tuntaskan.

Kepala Dinas Bina Marga DKI Jakarta, Hari Nugroho mengatakan, untuk melakukan pelebaran jalan, nanti pihaknya akan melakukan pembebasan lahan.

"Adanya pembukaan (pelebaran) jalan untuk mengatasi kemacetan di Jakarta," kata Hari saat dikonfirmasi awak media, Kamis (5/1/2023).

Anak buah Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta ini mengatakan, pihaknya akan melakukan  pelebaran jalan pada tahun 2023 ini apabila memang sudah siap untuk dilakukan pembebasan lahan.

Adapun 10 titik jalan di Ibu Kota yang akan dilakukan pelebaran jalan yakni:

1. Jalan Tembus Air Maya, Kebayoran Lama.

2. Jalan Tembus Penggilingan - Rajiman - Pulo Gadung.

3. Jalan Tembus Kelapa Gading Timur - Terminal Pulogadung (masuk dalam rencana 2023).

4. Jalan Tembus Boulevard - Pegangsaan Dua.

5. Jalan Tembus Penggilingan Tol Cakung Cilincing Sejajar Tegangan Tinggi.

Berita Terkait

News Update