JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Tukang urut tega menyiram air keras ke istri dan mengenai anak tirinya yang masih bayi, hingga akhirnya tewas. Sang anak masih bayi berusia 1 tahun 8 bulan. Ibu dan anak itu tewas setelah sempat dirawat di rumah sakit.
Tukang urut tersebut bernama Rizal (48.) Insiden menyiram air keras itu terjadi di rumah kontrakan kawasan Cengkareng, Jakarta Barat pada Senin, 26 Desember 2022 lalu.
Setelah beberapa hari pelarian, Rizal ditangkap pihak kepolisian. Dia harus bertanggung jawab atas perbuatannya itu.
Berdasarkan hasil pemeriksaan polisi, Rizal nekat menyiram air keras ke istrinya, SS (31) dan anak tirinya, KM, lantaran cemburu sang istri yang baru dinikahi 4 bulan lalu itu ternyata masih menjalin komunikasi dengan mantan suami.
Sumiyati selaku tetangga mengungkap pergaulan korban dan pelaku dengan tetangga sehari-harinya. Sumiati mengatakan bahwa tersangka pelaku Rizal dan korban SS serta anaknya yang masih kecil sudah mengontrak di sana sejak 4 bulan yang lalu.
Selama mengontrak, korban SS dikenal sebagai pribadi yang jarang bersosialisasi dengan tetangga sekitar.
"Kalau ngumpul kaya gini (sama tetangga), itu gak pernah. Tapi orangnya mah suka negur, cuma gak pernah ngumpul aja kaya gini," ujarnya kepada wartawan di lokasi beberapa waktu lalu.
Tersangka Rizal juga dikenal sebagai pribadi yang agak tertutup. Sumiyati mengaku tidak begitu mengenal Rizal.
Rizal yang diketahui berprofesi sebagai tukang urut panggilan itu, pulang ke rumah jika pekerjaan telah selesai.
"Kalau suaminya (tersangka Rizal) sama suka negur, cuma ya gak pernah ngumpul. Kebanyakan di dalem rumah. Mungkin karena dia kerja juga kali ya. Kerjanya tukang urut panggilan," bebernya.
Sumiyati membeberkan bahwa pasangan suami istri tersebut sering cekcok mulut. Terkadang jika sedang cekcok, terdengar sampai keluar rumah.