JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Momen awal tahun identik dengan berbagai keinginan baru, mulai dari keuangan hingga kesehatan.
Apakah kamu sudah memiliki resolusi keuangan untuk tahun 2023 ini?
Melansir dari Fortune, financial planning teratas di tahun 2023 adalah meningkatkan tabungan hingga melunasi kartu kredit.
Perencana keuangan Coiuntry Financial, Chelsie Moore menyebut untuk mencapai sebuah resolusi keuangan tidak akan terjadi dalam semalam.
Untuk itu, penting untuk menetapkan tujuan yang jelas.
“Anda tidak dapat memprioritaskan tujuan jika belum tahu apa itu tujuan. Jadi, tujuan pertama adalah memiliki tujuan dan memecahnya menjadi tujuan mikro kecil yang mudah dan dapat dicapai,” kata Chelsie, Minggu (1/1/2022).
Ini dia lima cara mencapai resolusi keuangan di tahun 2023, yuk simak!
1. Lunasi Utang Kartu Kredit
Suku bunga kartu kredit cenderung lebih tinggi dibandungkan suku bunga jenis hutang lainnya.
Kamu bisa mempertimbangkan untuk mengambil pekerjaan sampingan untuk meningkatkan penghasilan, serta membayar cicilan secara tepat waktu.
2. Meningkatkan Jumlah Saldo Tabungan
Agar bisa meningkatkan jumlah saldo tabungan, kamu bisa mencoba menyimpannya melalui high-yield savings ya.
Pasalnya, saldo tabungan kamu akan terus bertambah, apabila menggunakan sertifikat deposito.
3. Punya Dana Darurat
Mengutip dari survei Bankrate, 35 persen orang Amerika memiliki tabungan khusus untuk membiayai keadaan darurat.
Sebagi informasi, dana darurat merupakan kunci untuk memastikan ketika ada hal yang tidak terduga terjadi, itu enggak akan merusak kemajuan apa pun yang ada pada tujuan keuangan kamu.
“Jumlah yang setara dengan enam hingga 12 bulan biaya tetap menjadi target. Lakukan penghematan antara 10-12 persen dari pendapatan,” kata Holley G. Cary, Perencana Keuangan di First Horizon Advisors.
4. Traveling
Cara mudah untuk mencapai resolusi tersebut dan menghemat biaya perjalanan yakni menemukan kartu kredit yang tepat untuk kebutuhan perjalanan kamu.
Kita bisa mencoba kartu kredit travel dengan berbagai penawaran menarik, misalnya cashback hingga poin.
5. Tabung Dana Pensiun
Menurut ahli, menabung 5-10 persen dari pendapatan kotor wajib kamu penuhi jika ingin memiliki tabungan dana pensiun.
Namun, persentase ini tidak termasuk jumlah tabungan di dalam dana darurat ya.
Itu dia lima cara mencapai resolusi keuangan di tahun 2023, semoga bermanfaat.
(*)