Gegara Disambar Petir, Rumah dan Barang Elektronik Milik Warga Cikedal Rusak Berat

Sabtu 31 Des 2022, 20:18 WIB
Warga Cikedal saat menyaksikan rumah yang tersambar petir. (ist)

Warga Cikedal saat menyaksikan rumah yang tersambar petir. (ist)

PANDEGLANG, POSKOTA.CO.ID - Bangunan rumah dan barang elektronik milik Ali (38) warga Kampung Lame Luhur, Desa Karya Utama, Kecamatan Cikedal, Kabupaten Pandeglang, Banten, disambar petir, Sabtu (31/12/2022).

Ali mengatakan, rumah serta barang elektronik miliknya rusak parah akibat disambar petir.

Ia sekeluarga juga merasa kaget, karena petir menyambar rumahnya secara tiba-tiba. 

"Saat itu terjadi hujan yang disertai petir. Kami juga sedang tiduran, tiba-tiba terdengar suara sambaran petir, kamipun kaget dan langsung bangun," ungkapnya, Sabtu (31/12/2022).

Ia mengaku, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu, namun bangunan rumah dan barang elektronik miliknya semua rusak, mulai dari TV, HP serta barang lainnya. 

"Yang rusak itu TV, lemari baju, rak piring, bagian rumah dan atapnya serta KWH listrik," katanya.

Sementara, Kepala Dusun (Kasus) Kampung Lame Luhur, Desa Karya Utama, Kecamatan Cikedal, Ii Nurkholis membenarkan peristiwa tersebut.

Untuk itu, pihaknya berharap agar pemerintah daerah memberikan bantuan bagi warga tersebut.

"Betul, kami juga berharap agar korban bisa mendapatkan bantuan terutama untuk perbaikan rumahnya. Sebab bangunan rumah korban dan barang-barang elektronik milik korban rusak," pungkasnya. (samsul fatoni)

News Update