JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Wakil Presiden (Wapres) K.H. Ma’ruf Amin apresiasi dengan penampilan Timnas Sepakbola Indonesia saat melawan Thailand dengan skor 1-1.
Laga Timnas Indonesia vs Thailand itu merupakan matchday Grup A ASEAN Football Federation Championship 2022 (Piala AFF 2022) yang digelar di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis (29/12/2022).
Wapres yang didampingi Ibu Hj. Wury Ma’ruf Amin dan perangkat melekat turut menyaksikan pertandingan Timnas Sepak Bola Indonesia melawan Thailand melalui siaran televisi di Kediaman Pribadi Wapres, Kompleks Pondok Pesantren An-Nawawi Tanara, Serang, Banten, Kamis sore (29/12/2022).
Berbeda dengan dua laga sebelumnya yang berhasil mengalahkan Kamboja dan Brunei Darussalam, Timnas Indonesia kali ini hanya mampu memetik hasil imbang dari Thailand dengan skor 1-1.
Hasil seri ini pun membuat Timnas Indonesia belum mampu menggeser Thailand dari puncak klasemen Grup A, yang artinya juga menunda Skuad Garuda mengamankan tiket ke babak semifinal.
Wapres menyebutkan bahwa torehan hasil seri melawan Thailand ini tetap menjadi modal bagus bagi Timnas Indonesia untuk terus melaju ke babak berikutnya.
“[Hasil] draw ini juga sudah menjadi satu modal yang kuat untuk kita melangkah ke depan,” ungkap Wapres dalam keterangannya usai pertandingan.
Sebab, sambungnya, selama ini Timnas Indonesia lebih banyak kalah saat melawan Thailand. Sehingga, hasil seri ini menunjukkan bahwa kualitas permainan Skuad Garuda semakin baik.
"Saya memberikan apresiasi kepada para pemain nasional atas permainannya yang menurut saya cukup baik. Walaupun hasilnya berakhir dengan draw 1-1, sebenarnya kalau menurut saya, saya lihat banyak peluang yang bisa dicapai,” ujarnya.
Bahkan, menurut Wapres, seharusnya Timnas Indonesia dapat mengalahkan Thailand pada pertandingan ini, apabila bermain lebih tenang usai sempat memimpin 1-0. “Paling tidak kita bisa memenangkan 2-1. Hanya kurang tenang saja,” tuturnya.
Oleh karena itu, pada kesempatan ini Wapres berpesan kepada Timnas untuk tetap semangat dan berupaya lebih keras pada pertandingan-pertandingan berikutnya.