JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Salah seorang dari 4 pelaku bajing loncat (bajilo) mencuri besi di kawasan wilayah Jalan Raya Semper arah Kelapa Gading, Jakarta Utara, berhasil diamankan.
Pelaku bajing loncat mencuri besi berinisial AR (33) satu dari ke 4 pelaku berhasil diamankan pada hari Kamis 29 Desember 2022.
Menurut keterangan Kanit Reskrim Polsek Koja, AKP Yayan Heri menerangkan satu dari ke 4 pelaku berhasil diamankan.
"Iya dari ke 4 pelaku satu berinisial AR berhasil diamangkan, 3 pelaku masih kami lakukan pengejaran," ungkap Yayan kepada Poskota.
Selanjutnya Kanit menjelaskan ke 4 pelaku bajilo baru pertama kali melancarkan aksi di wilayah tersebut.
"Modusnya sebagai penjual air mineral, mungkin sambil membaca situasi truk-truk yang lewat untuk bisa mengambil barangnya, pelaku berdasarkan keterangan keseharian menjual air mineral di pinggir jalan," ucapnya.
Lebih lanjut Yayan menjelaskan sedang memburu ke 3 pelaku bajilo.
"Total ada 4 pelaku yang baru kita amankan 1, lalu ke 3 sedang dalam pengejaran," pungkasnya. (cr01)