Untuk diketahui, Peraturan Presiden No.67 tahun 2021 memberikan arahan tentang bagaimana dukungan seluruh masyarakat sangat penting. Termasuk dukungan seluruh organisasi profesi, asosiasi fasyankes, komunitas, dan jajaran fasilitas kesehatan swasta.
Berdasarkan data dari Global TB Report 2021, Indonesia merupakan negara dengan prevalensi tuberkulosis (TBC) tertinggi ketiga di dunia setelah India dan Cina. Pada 2021, estimasi jumlah kasus TBC di Indonesia sebesar 824.000 kasus, namun hanya sekitar 54% dari target 85% yang berhasil ditemukan dan diobati (Kemenkes, 2022). Sebanyak 91% kasus TBC di Indonesia adalah TBC paru yang berpotensi menularkan kepada orang yang sehat di sekitarnya. (Ril)