Lansia Tewas Tertabrak Harley Davidson di Menteng

Selasa 27 Des 2022, 22:14 WIB
Ilustrasi jenazah. (kartunis: poskota/arif)

Ilustrasi jenazah. (kartunis: poskota/arif)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Peristiwa nahas menimpa seorang wanita lanjut usia (lansia) berinisial S (68) yang tewas setelah tertabrak motor di Jalan HOS Cokroaminoto, Menteng, Jakarta Pusat, pada Selasa (27/12/2022) sekira pukul 15.00 WIB.

"Penyebrang jalan luka pada kepala dan kaki kanan, meninggal di TKP," kata Kasat Lantas Polres Metro Jakarta Pusat, Kompol Purwanta.

Purwanta menjelaskan, insiden kecelakaan bermula ketika korban berinisial S sedang menyebrang di Jalan HOS Cokroaminoto.

Motor Harley Davidson yang dikemudikan pria berinisial RMP itu menabrak korban.

"Sesampainya di depan SDN 01 Gondangdia Menteng, menabrak penyeberang jalan yang sedang berjalan dari arah Timur ke Barat di jalan tersebut," tuntasnya.

Kecelakaan tersebut membuat pengemudi motor mengalami luka pada bagian tangan kanan dan berobat ke RSCM. (pandi)

Berita Terkait
News Update