Fans Manchester United Bikin Yel-yel Menyindir Ronaldo: Saya Tak Peduli dengan Ronnie

Sabtu 24 Des 2022, 21:21 WIB
Kolase foto fans Manchester United dan Cristiano Ronaldo (Foto: tiktok/therealslimshivy)

Kolase foto fans Manchester United dan Cristiano Ronaldo (Foto: tiktok/therealslimshivy)

INGGRIS, POSKOTA.CO.ID - Pasca kepergian Ronaldo dari Inggris, para fans klub Manchester United (MU) telah menciptakan yel-yel untuk menyindirnya.

Diketahui, Ronaldo hengkang dari Manchester United pada bulan November sebelum Piala Dunia 2022 dimulai. Diputusnya kontrak CR7 merupakan kesepakatan bersama.

Hal yang mempengaruhi putusan ini adalah wawancara Ronaldo denngan penyiar Inggris Piers Morgan pada November. 

Dilansir dari Sportskeeda pada Sabtu (24/12/2022) komentar Ronaldo pada pemain serta pelatih Manchester United Erik Ten Hag tidak sesuai dengan fans MU.

 

Sehingga, ada perbedaan mencolok antara fans Manchester United dengan pemain yang mereka anggap sebagai legenda klub selama satu setengah dasawarsa itu.

Penggemar MU menyatakan perasaan mereka terhadap Ronaldo. Mereka telah menciptakan yel-yel atau nyanyian baru selama pertandingan Piala Liga Inggris (EFL)  klub melawan Burnley pada Rabu (21/12/2022).

Sebuah video di TikTok merekam nyanyian tersebut dengan judul ‘Bye bye Ronaldo’ berkumandang di Old Trafford.

"Saya tidak peduli dengan Ronnie, Ronnie tidak peduli dengan saya. Yang saya pedulikan hanyalah MUFC," bunyi yel-yel tersebut, diterjemahkan dalam bahasa Indonesia.

 

 

@therealslimshivy I dont carw about Ronny 🎶 (still the goat though)…Stretford End saying bye to Ronaldo! 🇾🇪🔰 #fyp #fypシ #mufc #tra #stretfordend #manchesterunited #ronaldo #cristiano #cristianoronaldo #cr7 #chant #footballchant #football #chant #united #ggmu #redarmy #luhg #utfr #awaydays ♬ original sound - Shivy D

 

Sementara United mengalahkan Burnley 2-0 di Old Trafford dengan gol dari Marcus Rashford dan Christian Eriksen. 

Ronaldo, di sisi lain dikabarkan telah resmi bergabung dengan klub Arab Saudi Al Nassr dengan kontrak hingga tahun 2030. Ia dikabarkan akan menerima gaji 200 juta euro per tahun, atau setara Rp3,3 triliun.

Dilansir dari Marca, perjanjian tersebut telah resmi dibuat pada Kamis (22/12/2022) usai Cristiano Ronaldo memutuskan untuk pergi ke Riyadh. Meskipun sebelumnya, kabar soal tawaran klub Arab Saudi pada CR7 sempat dibantah.

Adapun kontrak Cristiano Ronaldo sebagai pemain hanya dua setengah tahun. Sisanya, CR7 akan menjadi duta untuk tawaran Arab Saudi, beserta Mesir dan Yunani untuk jadi tuan rumah Piala Dunia 2030 mendatang. (*)

Berita Terkait

Cristiano Ronaldo

Senin 26 Jul 2021, 01:15 WIB
undefined

News Update