Lupa Matikan Kompor Saat Tinggal Keluar, Rumah Warga di Jatisampurna Terbakar

Selasa 20 Des 2022, 14:17 WIB
Petugas damkar Kota Bekasi saat memadamkan api di rumah warga di Jatisampurna, Kota Bekasi. (Damkar Kota Bekasi).

Petugas damkar Kota Bekasi saat memadamkan api di rumah warga di Jatisampurna, Kota Bekasi. (Damkar Kota Bekasi).

BEKASI, POSKOTA.CO.ID -  Kebakaran melanda rumah warga yang berlokasi di 

Jalan Cendrawasih III Blok BP No. 2, Jati Sampurna, Kota Bekasi. Selasa (20/12/2022) pagi.

Komandan regu (danru) regu 4 Dinas Pemadaman Kebakaran (Damkar) Kota Bekasi, Supardi mengungkapkan peristiwa itu terjadi sekira pukul 08.30 WIB.

"Setelah mendapatkan laporan, sekira pukul 08.40 WIB petugas damkar telah sampai di titik api," ujar Supardi, Selasa (20/12/2022) siang.

Dari keterangan anak pemilik rumah, dikatakannya, Kompor yang sempat dipakai memasak namun lupa dimatikan saat ditinggal keluar.

"Api berasal dari Istri  pemilik rumah yang sedang memasak dan lupa mematikan kompor saat ditinggal keluar, sehingga api pun membesar dan membakar barang yang ada disekitarnya,". ungkapnya.

Untuk memadamkan api, pihaknya menerjunkan 5 unit armada untuk mendinginkan api.

Api pun padam dalam waktu satu setengah jam.

"Korban luka dan jiwa nihil, api dipadamkan sekira pukul 09.55 WIB," tutur Supardi.

Adapun, diperkirakan kerugian kebakaran tersebut mencapai ratusan juta rupiah.

"Kerugian ditaksir mencapai kurang lebih 200 juta," pungkasnya. (Ihsan Fahmi).

News Update