JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Natal merupakan perayaan yang dinanti-nanti oleh seluruh umat nasrani di seluruh dunia.
Perayaan yang diperingati setiap tanggal 25 Desember ini biasanya identik dengan berkumpul keluarga dan makan bersama.
Selain itu, Natal juga menjadi perayaan untuk berbagi kebahagiaan. Salah satu cara untuk berbagi kebahagiaan yakni dengan memberikan ucapan selamat Natal, baik melalui pesan maupun secara langsung.
Untuk itu, berikut 10 ucapan selamat Natal 2022 yang bisa kamu berikan ke keluarga.
1. Selamat merayakan Natal bersama keluarga. Semoga damai Natal menyertai hati kita semua.
2. Merry Christmas! Semoga Natal ini membawa kita lebih dekat dengan semua yang kita hargai.
3. Selamat Natal 2022! Semoga kita diberikan kedamaian dari Yesus Kristus.
4, Selamat Natal. Semoga hal-hal baik selalu tumbuh.
5. Selamat berkumpul bersama orang-orang tersayang. Kasih tuhan datang dengan hangatnya kebersamaan.
6. Merry Christmas. Semoga kebahagiaan keluarga kita semakin besar dan kita bisa berkumpul kembali di Natal tahun depan.
7. Ini saat yang paling indah dalam setahun! Mari rayakan Natal dengan menyebarkan keceriaan.