Rencana Tawuran Kelompok Gengster di Jalan Raya Tanah Baru Digagalkan  Anggota Dreamteam Polres Metro Depok

Jumat 16 Des 2022, 09:11 WIB
Anggota Dreamteam Printis Polres Metro Depok amankan para pelaku tawuran.(Ist)

Anggota Dreamteam Printis Polres Metro Depok amankan para pelaku tawuran.(Ist)

DEPOK, POSKOTA.CO.ID -  Anggota Tim Patroli Printis Presisi (Dreamteam) Polres Metro Depok berhasil menggagalkan aksi tawuran antara kelompok gengster di Jalan Raya Tanah Baru, Kp.Jemblongan, Pancoran Mas, Kota Depok, Jumat (16/12/2022) subuh.

Anggota dipimpin Katim 3P, Ipda Tulus berhasil menggagalkan aksi tawuran antar kelompok gengster asal Jakarta yang mau menyerang kelompok dari Jemblongan City.

"Anggota berhasil mengamankan tiga pemuda diduga akan  melakukan penyerangan terhadap kelompok Jemblongan City," ujar Katim 3P Polres Metro Depok Ipda Tulus didampingi anggota Tim 3P Brigadir Lungit kepada Poskota usai dikonfirmasi, Jumat (16/12/2022) pagi.

Mantan anggota tim Jaguar Polres Metro Depok pimpinan AKP Winam Agus ini mengungkapkan sewaktu anggota mencoba mengintrogasi pelaku mengaku diduga dari gabungan aliansi antara kelompok geng Pulo Enjoy dengan Debora Jakarta Selatan.

"Dari ketiga pemuda yang rata-rata usia 17 tahun keatas ini hitungan usia dewasa ini anggota menyita barang bukti dua buah senjata tajam celurit, satu buah golok, dan sebuah stik golf diduga akan dipergunakan untuk tawuran," paparnya.

Temen-temen para pelaku, lanjut Iptu Tulus, berhasil pada kabur setelah tujuh anggota tim presisi mencoba menangkap para pelaku.

"Temen-temen para pelaku berhasil kabur. Yang berhasil kita amankan hanya tiga orang bersama barang bukti senjata tajam dan saat itu juga langsung diserahkan ke petugas piket Reskrim Polres Pancoran Mas," tambahnya.

Hasil keterangan sementara dari pengakuan pelaku, menurut Brigadir Lungit anggota Tim 3 P pada saat penangkapan para pelaku di TKP sengaja janjian dengan lawannya melalui pesan media sosial.

"Ya sengaja janjian pesan media sosial mau menyerang dengan titik kumpul Jembatan Jemblongan. Namun hal itu berhasil kita cegah," tuturnya. (Angga)

Berita Terkait
News Update