Mayat Perempuan di Jalan Jakarta-Bogor, Diduga Korban Pembunuhan Berencana 

Jumat 16 Des 2022, 14:59 WIB
Kapolres Bogor, AKBP Iman Imanuddin cek TKP Penemuan mayat (panca)

Kapolres Bogor, AKBP Iman Imanuddin cek TKP Penemuan mayat (panca)

Diberitakan sebelumnya, seorang pemulung dikagetkan dengan penemuan mayat di Jalan Raya Jakarta-Bogor, Desa Cimandala, Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Bogor. 

Kasie Humas Polres Bogor, Iptu Desi Triana mengatakan, mayat perempuan tanpa identitas ini ditemukan pada hari Rabu (14/12) sekira pukul 22.00 WIB.

"Awal mulanya ada seorang pemulung yang lewat kemudian hendak mengambil sepatu yang dipakai oleh mayat perempuan tersebut," ungkapnya melalui keterangan tertulisnya. 

Saat pemulung tak dikenal tersebut hendak mengambil sepatu, ia penasaran karena ada kain putih yang menutupi sesuatu.

"Karena melihat seperti ada yang tertutup oleh kain putih, pemulung tersebut membuka kain putihnya dan menemukan seorang mayat perempuan itu dibalik kain putihnya," ujarnya. (Panca)

Berita Terkait
News Update