ADVERTISEMENT

Kabar Duka, Sinisa Mihajlovic Meninggal Dunia di Usia 53 Tahun

Jumat, 16 Desember 2022 22:44 WIB

Share
Sinisa Mihajlovic meninggal dunia. (Instagram/@sinisamihajlovic_)
Sinisa Mihajlovic meninggal dunia. (Instagram/@sinisamihajlovic_)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Mantan pemain sepak bola sekaligus mantan pelatih AC Milan, Sinisa Mihajlovic meninggal dunia di rumah sakit di Roma, Jumat (16/12/2022).

Sinisa Mihajlovic meninggal dunia di usia 53 tahun usai bertarung dengan penyakit leukemia yang dideritanya. 

Mengutip Gazzeta, Sinisa Mihajlovic meninggalkan seorang istri dan lima anak orang anak, Viktorija, Virginia, Miroslav, Dusan dan Nikolas. 

"Seorang pria yang unik, seorang profesional yang luar biasa, tersedia dan baik untuk semua orang. Dia dengan berani berjuang melawan penyakit yang mengerikan," kata keluarga Sinisa Mihajlovic. 

"Kami berterima kasih kepada para dokter dan perawat yang telah mengikutinya selama bertahun-tahun, dengan cinta dan kasih.Sinisa akan selalu bersama kita. Saya hidup dengan semua cinta yang telah dia berikan kepada kita," imbuhnya.

Sebelumnya, Sinisa Mihajlovic mengumumkan penyakit yang dideritanya dalam konferensi pers pada 13 Juli 2019 lalu.

"Saya menderita leukemia, tapi saya akan mengalahkannya dengan bermain menyerang," kata Sinisa Mihajlovic. 

Kemudian Sinisa Mihajlovic melakukan transplantasi sumsum tulang belakang pada 29 Oktober 2019 di Sant'Orsola di Bologna. Lalu pada 22 November ia mengundurkan diri sebagai pelatih Bologna. 

Halaman

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

Komentar
limit 500 karakter
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
0 Komentar

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT