Selain Salurkan Donasi, Baznas Kota Tangerang Terjunkan Relawan di Lokasi Gempa Cianjur

Senin 05 Des 2022, 09:56 WIB
Penyaluran bantuan untuk korban gempa bumi Cianjur. (Iqbal)

Penyaluran bantuan untuk korban gempa bumi Cianjur. (Iqbal)

Kepala Desa Rancagoon Dede Farhan saat ditemui usai menerima bantuan dari Baznas Kota Tangerang menuturkan bahwasannya wilayahnya merupakan satu dari 10 titik lokasi terdampak gempa di Kecamatan Cilaku yang terparah.

"Saat ini pasca gempa kami fokus ke penanganan setiap posko karena masih banyak kebutuhan darurat seperti pampers, selimut dan banyak hal lainnya yang banyak posko yang belum tersentuh. Disini kerusakannya sangat berat dengan total bangunan ada seribu lebih yang rusak dan 9 ribu yang mengungsi serta 24 korban jiwa,"ungkapnya.

Ia pun berteima kasih atas bantuan Baznas Kota Tangerang yang disalurkan untuk warganya, dengan begitu diharapkan dapat meringankan beban warga yang saat ini tengah mengungsi di tenda-tenda pengungsian.

"Saya menguapkan terima kasih kepada Baznas Kota Tangerang besar kecilnya kami sangat terima karena ini merupakan betuk kepedulian dan misi kemanusiaan dan akan kami sampaikan kepada msyarakat yang terdampak,"imbuhya. (Muhammad Iqbal)

Berita Terkait

News Update