Top, Korsel Dampingi Portugal Melaju ke Babak 16 Besar Piala Dunia Qatar

Sabtu 03 Des 2022, 00:22 WIB
Pemain Korsel Kim Young Gwon disambut rekannya usai mencetak gol pertama Korsel ke gawang Portugal. (Foto: Fifa)

Pemain Korsel Kim Young Gwon disambut rekannya usai mencetak gol pertama Korsel ke gawang Portugal. (Foto: Fifa)

QATAR - Korsel mendampingi Portugal untuk melaju ke babak 16 besar Piala Dunia 2022 di Qatar, Jumat (2/12/2022).  Di Grup H, Portugal di posisi pertama dan Korsel kedua.

Hasil itu setelah hari ini Portugal kalah 2-1 dari Korsel, dan Uruguay unggul 2-0 atas Ghana. Korsel unggul selisih gol dibanding Uruguay.

Dengan demikian Portugal memiliki nilai 6 hasil dari dua kali menang, dan Korsel  memiliki nilai 4 hasil dari sekali menang, sekali draw.

Pada pertandingan Portugal vs Korsel berlangsung seru. Portugal menghasilkan gol lebih dulu secara cepat lewat Ricardo horta pada menit 5. 

Permainan didominasi oleh Portugal. Namun setelah gol Horta, Korsel bangkit, dan mulai menyerang. Gol balasan Korsel dilesakkan Kim Young Gwon pada menit 27.

Gol ini berawal dari tendangan pojok yang dilakukan Hyung Min Son, dan kemudian terjadi skrimit di depan gawang Costa. Bola dari pojok mengenai punggung Ronaldo yang akhirnya disambar oleh Kim Young Gwon menjadi gol, skor 1-1.

Korsel tak menyerah. Meski permainan didominasi Portuga, tapi tekat untuk menang tetap tak kendur. Selepas pergantian Ronaldo, sebenarnya Portugal tidak mengurangi dominasi, tapi Korsel makin berani keluar.

Alhasil dalam satu serangan balik cepat yang dilakukan Hyung Min Son, bola lantas dioper ke Hwang Hee-Chan, dan pemain ini menyelesaikan dengan tendangan deras ke gawang Costa. Gol, skor menjadi 2-1 untuk Korsel.

Uruguay vs Ghana

Pertandingan lain di Grup H antara Uruguay vs Ghana di Al Janoub Stadium sebenarnya berlangsung seru juga. Bahkan, Ghana sempat mendapat hadiah tendangan penalti.

Eksekusi dilakukan oleh pemain Andre Ayew pada menit 21. Namun eksekusi Ayew dengan kaki kiri mampu dibaca oleh kiper Uruguay, Rochet, bola dibloknya hingga gawanya selamat.

Berita Terkait

Islam Vs LGBT di Piala Dunia 2022 Qatar  

Sabtu 03 Des 2022, 09:43 WIB
undefined

News Update