Mengenaskan, Motor Bebek Pengantar Gas Melon Hancur Terlindas Truk

Kamis 24 Nov 2022, 09:31 WIB
Motor bebek milik kuli pengantar gas melon yang tertabrak truk pengangkut puing bangunan di Jalan Sultan Iskandan Muda, Jakarta Selatan. (Pandi).

Motor bebek milik kuli pengantar gas melon yang tertabrak truk pengangkut puing bangunan di Jalan Sultan Iskandan Muda, Jakarta Selatan. (Pandi).

Sebelumnya diberitakan, truk bermuatan puing menabrak sejumlah warga yang tengah asik bersantai di pinggir jalan, tepatnya di atas trotoar, Rabu (23/11/2022).

Selain warga, truk juga menabrak sejumlah kendaraan roda dua hingga ringsek.

Peristiwa kecelakaan itu terjadi sekitar pukul 16.00 WIB  di Jalan Sultan Iskandar Muda, tepatnya di depan Map Gandaria City, Jakarta Selatan.

Saksi mata di sekitar lokasi, Roy mengatakan, saat itu truk dengan nomor polisi B 9163 FQB yang melaju dari arah Permata Hijau menuju Pondok Indah itu tiba-tiba saja langsung menghantam trotoar.

\"Jadi naik trotoar dulu abis itu langsung nabrak motor," ujarnya kepada poskota.co.id di lokasi.

Roy yang juga berprofesis sebagai tukang tambal ban di sekitar lokasi itu juga tidak tau persis penyebab truk tersebut tiba-tiba saja menghantam trotoar hingga mengenai kendaraan dan warga.

"Kurang tau karena apa. Tadi saya aja hampir kena kalo gak langsung ngeles," paparnya.

Akibat kejadian tersebut, tiga orang warga mengalami luka-luka. Sementara tujuh kendaraan roda dua ringsek. (Pandi)

Berita Terkait
News Update