JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Peristiwa kebakaran melanda sebidang lapak dan satu unit mobil bak di dekat area Gudang 7 Jakarta Industrial Estate Pulogadung (JIEP), Jakarta Timur pada Rabu (23/11/2022) sekira pukul 04.50 WIB jelang fajar.
Kasie Ops Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Timur, Gatot Sulaeman mengatakan, kebakaran ini diduga disebabkan karena adanya kegiatan membakar sampah secara sembarangan.
"Untuk sebab, pembakaran sampah. Jadi warga bakar sampah dan tiba-tiba api membesar, dan security JIEP melapor ke pos (Damkar) Pulogadung bahwa api sudah membesar," ujar Gatot dalam keterangannya.
Menurut Gatot, akibat dari kebakaran yang melanda area seluas kurang lebuh 80 meter persegi ini, nilai kerugian ditaksir mencapai ratusan juta rupiah.
"Kerugiannya kurang lebih Rp 100 juta. Sementara objek terbakar lapak gudang dan satu unit mobil losbak yang ada di sekitar lokasi kebakaran," ungkapnya.
Adapun jumlah personel yang dikerahkan, lanjut dia, terdapat puluhan personel damkar beserta 4 unit mobil yang dikerahkan ke lokasi guna menjinakan amukan Si Jago Merah.
"Untuk pengerahan unit 4, sementara personel ada 20," ucapnya.
Beruntung, kata Gatot, tidak ditemukan adanya korban jiwa dalam peristiwa kebakaran ini.
Pun, saat ini situasi di lokasi telah dipastikan aman karena kobaran api sudah berhasil dipadamkan.
"Kami memulai pemadaman pukul 04.58 WIB, dan alhamdulillah api selesai dipadamkan pukul 05.30 WIB. Untuk korban nihil," terangnya.
"Situasi saat ini aman, dengan status pemadaman selesai," sambung Gatot.
Terakhir, ia juga menginformasikan kepada warga yang hendak melaporkan adanya peristiwa kebakaran dan permintaan evakuasi untuk menghubungi WhatsApp Sudin Gulkarmat Jakarta Timur di nomor +628119197113.
"Bisa juga melapor ke 112, 021 8590 4904, atau 021 858 2150 yang semuanya siaga 24 jam. Sekarang kita juga ada aplikasi Go-Damkar yang bisa diunduh gratis di Play Store untuk memudahkan laporan warga," tutup Gatot. (Adam).