Palak Sopir Truk di Lampu Merah Jembatan Dua Jakut, 5 Pelaku Ditangkap

Jumat 18 Nov 2022, 17:47 WIB
Pelaku Aksi pemalakan sopir truk di lampu merah Jembatan Dua Jakut.(Tangkap layar video)

Pelaku Aksi pemalakan sopir truk di lampu merah Jembatan Dua Jakut.(Tangkap layar video)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Diduga melakukan aksi pemalakan terhadap sopir truk di Lampu Merah Jembatan Dua, Penjaringan, Jakarta Utara, .para pelaku  diamankan  Polsek Metro Penjaringan.

Aksi pemalakan yang sempat viral di media sosial terlihat 3 orang pemuda sedang memaksa sopir truk untuk menyerahkan sejumlah uang secara paksa pada hari, Kamis(17/11/2022) pukul 15.00 WIB.

Saat dikonfirmasi, Polsek Metro Penjaringan, Kanit Reskrim AKP Harry Gasgari membenarkan kejadian tersebut dan pelaku sudah  berhasil diamankan.

“Iya benar jadi pelaku tersebut sudah cukup meresahkan. Anggota sudah melakukan pengejaran saat itu juga,” ungkapnya,pada hari,Jumat(18/11/2022).

Harry menjelaskan, pihaknya telah meringkus komplotan pemalak yang meresahkan masyarakat.

“Jadi mereka itu berkomplotan terdiri dari 5 orang diringkus di tempat  bersamaan,” ucapnya.

Selanjutnya Harry akan melakukan pengungkapan kasus terkait pemalakan dalam waktu dekat.

“Untuk selanjutnya kita akan ungkap  terkait motif yang dilakukan oleh para pelaku,” pungkasnya. (Cr01)

Berita Terkait
News Update