BEKASI, POSKOTA.CO.ID - Ratusan mahasiswa Institut Pertanian Bogor (IPB) terjerat pinjaman online, hal ini turut jadi sorotan Sosiolog.
Sosiolog Universitas Ibnu Chaldun, Musni Umar mengungkapkan, dampak adanya Pinjol kini telah merambah ke masyarakat luas bahkan di kalangan mahasiswa.
"Mahasiswa kita ini tidak semua ekonomi mereka bagus, Tapi mereka mahasiswa IPB adakah anak yang cerdas dan pintar," ujar Musni Umar saat dikonfirmasi Poskota.co.id, Selasa (15/11/2022).
Dalam kasus ratusan mahasiswa IPB terjerat Pinjol, ia menganalisa bila awalnya mungkin mereka tak ingin ikut.
Namun karena adanya iming-iming pelaku yang melakukan penawaran secara massif, hingga mereka akhirnya terjebak.
"Kalau ada tawaran Pinjol, sebenarnya pinjaman itu, mereka hanya coba saja , dari adanya mulut ke mulut dan akhirnya mereka terjerat, sekali lagi ini kejadian yang patut jadi pelajaran," Kata Musni Umar.
Dijelaskan Musni, fenomena pinjol di telah marak di tanah air. Para oknum pun dapat leluasa menyebar dengan segala iming iming mudah memberikan pinjaman bahkan dengan syarat minim.
Kembali dijelaskannya, para mahasiswa pun karena masih dalam masa muda, diduga juga goyah akan hal iming iming tersebut.
"Dalam kondisi itu datang menawarkan menggiurkan terbawa pada emosi itu," ungkapnya.
Mengantisipasi hal itu, pemerintah turut memperketat peredaran berdirinya pinjol-pinjol di tanah air.
Begitupun juga dengan pemberian beasiswa terhadap mahasiswa terjamin dalam mempengaruhi tingginya pendidikan di Indonesia.