“Ini untuk memenuhi janji kampanye Wali Kota Depok, pembangunan fisiknya di 2024 nanti,” ungkapnya.
Sedangkan terkait tahapan pembangunan masjid, Dudi menjelaskan proses perizinan hampir tuntas.
"Dari FKUB sendiri juga masyarakat sekitar sudah menandatangani, tinggal serah terima asset dari bidang asset BKD Kota Depok ke BPKAD Provinsi Jawa Barat. Direncanakan proses pengadaan barang dan jasanya di Desember 2022 ini,” tukasny.
Demi semua berjalan lancar dalam pembangunan masjid, Dudi menyebutkan akan dilakukan akan dimulai awal 2023 langsung dari Pemprov Jawa Barat.
“Anggaran dikeluarkan Rp 18,8 Miliar. Ini dibangun oleh Pemerintah Provinsi Jawa Barat, Depok terima beres dan akan ikut peresmian oleh Gubernur. Harapannya, Agustus 2023 nanti selesai sebelum beliau menyelesaikan masa baktinya sebagai Gubernur Jawa Barat. DED nya memang ada di kami,” tutupnya. (Angga)