Berikan One Stop Solution, Kemenperin Bangun Pusat Industri Digital Indonesia 4.0

Senin 14 Nov 2022, 23:27 WIB
Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Industri (BPSDMI) Kemenperin, Arus Gunawan. (ist)

Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Industri (BPSDMI) Kemenperin, Arus Gunawan. (ist)

"Saat ini, terjadi peningkatan kebutuhan chip untuk pemenuhan industri elektronika, perangkat telekomunikasi, dan electrical vehicle, baik untuk pemenuhan pasar dalam negeri maupun global, sehingga Kemenperin hadir untuk memacu pertumbuhan industri semi konduktor," papar Wisnu.

Lebih lanjut, Wisnu mengatakan, beberapa waktu lalu juga telah dilaksanakan penandatanganan MoU secara seremonial antara PIDI 4.0 dan PT Surya Sarana Dinamika (SSD) di Batam.

"Melalui penandatanganan MoU tersebut, PIDI 4.0 menyambut PT SSD sebagai bagian dari ekosistem di PIDI 4.0," tandasnya.

Sekadar diketahui, BPSDMI Kemenperin telah menggelar Rapat Evaluasi Program/Kegiatan Tahun 2022 dan Penyusunan Rencana Program/Kegiatan Tahun 2023 sebagai upaya penguatan kolaborasi PIDI 4.0 bersama para mitra.

Kegiatan ini dihadiri 35 mitra PIDI 4.0 yang terdiri dari 31 mitra industri, tiga universitas, dan satu mitra teknologi akademi.

Dengan peningkatan kerja sama dan kemitraan ini, PIDI 4.0, para industri mitra, dan pemangku kepentingan lainnya diharapkan dapat memperkuat ekosistem industri 4.0 dan memberikan kontribusi yang signifikan bagi perkembangan industri digital di Indonesia. 

News Update