Jokowi Lakukan Pertemuan Bilateral dengan Sekjen PBB

Sabtu 12 Nov 2022, 23:16 WIB
Presiden Jokowi. (Instagram/@jokowi)

Presiden Jokowi. (Instagram/@jokowi)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Presiden Joko Widodo (Jokowi) melakukan pertemuan bilateral denga Sekretaris Jendral Perserikatan Bangsa-Bangsa (Sekjen PBB) Antonio Guterres di Hotel Sokkha, Phnom Pneh, Sabtu (12/11/2022).

Pertemuan yang dilakukan disela penyelenggaraan KTT ASEAN ke-40 dan ke-41 serta KTT terkait lainnya ini, Jokowi menyampaikan terima kasih atas konfirmasi kehadiran Sekjen PBB di KTT G20 Indonesia.

“Saya juga ingin menyampaikan terima kasih atas kesediaan Yang Mulia untuk sampaikan pandangan di sesi Ketahanan Energi dan Pangan,” kata Jokowi, dilansir dari Sekretariat Kabinet Republik Indonesia.

Pada pertemuan Jokowi dengan Sekjen PBB, turut hadir mendampingi yakni Menteri Luar Negeri, Retno Marsudi.

Jokowi juga menyampaikan terima kasih kepada PBB atas dukungan sepanjang presidensi G20 Indonesia.

Sementara itu, Sekjen PBB dalam sambutan pengantarnya menyampaikan bahwa ia sangat menghargai kepemimpinan Indonesia dalam mengelola G20 serta akan memberikan dukungan penuh pada saat KTT nanti.

Berita Terkait

News Update