Pengelola Apartemen Kalibata City Blacklist 8 Agen Nakal Langgar Aturan

Senin 07 Nov 2022, 10:47 WIB
Foto : Warga Cinta Kalibata City bersama pengelola dan Agen Sewa Apartemen Kalibata City fun walk dan senam cardio. (Ist.)

Foto : Warga Cinta Kalibata City bersama pengelola dan Agen Sewa Apartemen Kalibata City fun walk dan senam cardio. (Ist.)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Pihak Apartemen Kalibata City sudah mengambil Tindakan tegas terhadap para agen properti atau makelar properti yang menyalahi aturan persewaan di lingkungan Apartemen Kalibata City, Pancoran, Jakarta Selatan. 

Hal tersebut diungkapkan General Manager Inner City Apartemen Kalibata City Martiza Melati. “Sekitar 7-8 sudah diblacklist atau daftar hitam oleh pihak pengelola lantaran melanggar aturan pengelola.

“Sekitar 7-8 diblacklist iya biasanya agen lepas tidak mendaftarkan perkumpulan agen ataupun ke badang pengelola minimal mereka lapor huni penyewa baru sampaikan unit ini ada penyewa baru. Biasanya merkea masuk sendiri Kami tidak bisa batasi akses sendiri-sendiri karena unit ya,” ungkap Martiza Minggu (7/11/2022) kemarin dalam acara Fun Walk dan Senam Cardio yang diselenggarakan Badan Pengelola berkolaborasi Warga Cinta Kalibata City dan Perkumpulan Agen Property Cinta Kalibata City (PAPCKC).

Ia juga menambahkan dari hasil Langkah tegasnya pihaknya jika menemukan masalah-masalah di Apartemen akan selalu dibawa ke Posko. “Kita selalu yang ada indikasi dibawa ke Posko rata-rata tidak lapor huni tidak terdeteksi siapa agen-agennya disini kita jelas ada perkumpulan agen-agennya,” papar Martiza.

Menurutnya, bahwa rata-rata agen nakal memanfaatkan ke pemilik unit apartemen untuk menyewa harian atau bulanan dari perjanjiannya. “Sudah kepemilik kita hubungi juga kadang pemiliknya tidak tahu disuplai lagi oh saya sama si a satu tahun, sama oknum dipecah lagi sewa-sewanyanya ga papa pemiliknya terima kasih juga kalau sewa itu leibh resiko yaa,” Terangnya.

Sementara itu Ketua Perkumpulan Agen Property Cinta Kalibata City Rudi kepada wartawan dilokasi kegiatan Fun Walk dan Dance Cardio dengan tujuan berkumpul untuk mempererat hubungan silaturrahmi antara warga serta agen - agen yang ada di apartemen kalibata city.

"Jadi, dengan melalui kegiatan - kegiatan yang positif dapat meredam isu - isu negatif tentang kalibata city. Kita kumandangkan bahwa apartemen kalibata city aman, nyaman dan layak untuk dihuni. Berinvestasi disini aman, agen agen kalibata city membuktikan bekerja profesional, jujur dan amanah. Itu yang menjadi motto dari agen - agen yang ada di apartemen kalibata city," imbuh Rudi yang juga penghuni Apartemen. (*/Adji)

Poskota TV

Model Majalah Dewasa Tewas Bunuh Diri di Apartemen Kalibata

News Update