Dinda Kanya Dewi Kembali Berperan Antagonis: Mungkin Rezekinya di sini

Kamis 03 Nov 2022, 20:55 WIB
Dinda Kanya Dewi. (ist)

Dinda Kanya Dewi. (ist)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Bintang sinetron Dinda Kanya Dewi kembali berperan antagonis dalam sinetron 'Cinta Setelah Cinta' 

"Kalau dibilang bosan tentu ada bosannya dapet pemeran antagonis. Aku nggak tahu semua produser memberi peran antagonis," tutur dinda Kanya Dewi, secara virtual, Kamis (3/11/2022).

Namun hal itu sudah biasa ia lakukan dan menganggap rezekinya ada di peran antagonis.

"Kalau sekarang dibuat seru aja. Gimana caranya biar nggak sama dengan antagonis lain, mungkin rezekinya di sini," jelasnya.

Dinda Kanya Dewi mengungkap fakta bahwa tidak semua orang berani mengambil peran antagonis karena takut dibenci.

Berbeda dengan dirinya yang pernah punya pengalaman bermain antagonis sehingga menganggap komentar jahat jadi hal biasa.

"Banyak yang ga mau ternyata untuk jadi antagonis karena takut dibenci. Aku kan udah pernah di benci. Kayak nasi udah jadi bubur," kata Dinda.

Dinda memang baru bergabung dalam sinetron 'Cinta Setelah Cinta'.

Ia mengaku ada tantangan saat baru bergabung dalam sinetron yang telah berjalan cukup lama.

Dinda mengaku sering menonton 'Cinta Setelah Cinta' untuk tahu jalan ceritanya seperti apa.

"Kesulitannya banyak karena masuk ke produksi yang sudah jadi. Harus tau slot mana yang harus diisi jadi harus tahu momen agar tidak boring," tuturnya.

News Update