JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Aksi tawuran dua kelompok pelajar sekolah menengah, terjadi di Jalan Fachrudin Tanah Abang, Jakarta Pusat pada Selasa (1/11/2022) sekira pukul 19.00 WIB malam.
Dalam hal ini, dua orang pelajar yang kedapatan terlibat dalam aksi tawuran ditahan pihak Sat Reskrim Polsek Metro Tanah Abang.
Informasi mengenai adanya dua pelajar yang ditahan oleh pihak Kepolisian ini pun, dibenarkan oleh Kapolsek Metro Tanah Abang, Komisaris Pandji Ramadhan.
"(Dua orang pelajar ditahan karena tawuran di Jalan Fachrudin tadi malam?) Iya benar, ada dua orang diamankan. Satu dari SMP 70 dan satu lagi dari SMK Muhammadiyah," kata Pandji saat dikonfirmasi, Rabu (2/11/2022).
Dia menuturkan, aksi tawuran ini bermula ketika dua kelompok pelajar tersebut bertemu di kedua sisi Jalan Fachrudin Tanah Abang, Jakarta Pusat.
Menurutnya, mereka bertemu secara spontan tanpa ada perjanjian untuk melakukan aksi tawuran.
"Jadi mereka ketemu-ketemu saja, mereka emang sengaja cari lawan gak ada janji mau tawuran sebelumnya," ujar Pandji.
Selanjutnya, ucap Pandji, puluhan pelajar selain dari dua orang pelajar yang ditahan karena dugaan kepemililan senjata tajam, dipulangkan setelah diberikan surat pernyataan untuk tidak mengulangi hal serupa.
"Jadi untuk yang lainnya kita lakukan pembinaan, mereka tidak ditahan. Kita sudah kembalikan (selain yang dua) kepada orang tuanya," paparnya.
"(Dua yang ditahan benar miliki senjata tajam itu?) Masih kita dalami dugaan kepemilikan sajamnya," pungkasnya. (Adam).