Polisi Sebut Ada Peran Alumni dalam Aksi Tawuran Antar Pelajar di Balaraja

Rabu 02 Nov 2022, 12:09 WIB
Kasat Reskrim Polresta Tangerang Kompol Zamrul Aini. (Veronica)

Kasat Reskrim Polresta Tangerang Kompol Zamrul Aini. (Veronica)

Polisi Sebut Ada Peran Alumni Dalam Aksi Tawuran Antar Pelajar di Balaraja

TANGERANG, POSKOTA.CO.ID - Aksi tawuran antar pelajar kembali pecah di Kampung Kiara, Desa Cangkudu, Kecamatan Balaraja, Kabupaten Tangerang, Selasa (1/11) sore.

Akibatnya, tiga pelajar berinisial F, M dan Y mengalami luka berat dan harus dilarikan ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Balaraja.

Kasat Reskrim Polresta Tangerang, Kompol Zamrul Aini mengatakan dari hasil penyelidikan yang dilakukan pihaknya, diketahui bahwa aksi tawuran tersebut ada keterlibatan senior atau alumni dari sekolah yang terlibat.

"Ada tiga sekolah yang terlibat. Pertama SMA Yapisda Cisoka, SMA Karya Bangsa Munju dan SMA Mandiri 2," katanya kepada Poskota, Rabu (2/11).

Dari hasil penyelidikan sementara, diketahui bahwa yang membuat janji untuk melakukan tawuran adalah para senior dari masing-masing sekolah.

"Jadi janjiannya melalui media sosial Instagram. Sekarang masih dilakukan penyelidikan untuk siapa-siapa saja yang terlibat," ungkapnya.

Sementara, untuk saat ini pihaknya sudah mengamankan enam orang yang diduga merupakan pelaku tawuran antar pelajar tersebut.

"Sudah diamankan enam orang. Lima pelajar dan satu alumni. Sekarang masih dilakukan pemeriksaan," pungkasnya.

Diketahui saat ini pihak Polresta Tangerang masih terus mengejar pala pelaku tawuran antar yang menyebabkan tiga pelajar mengalami luka di bagian pundak belakang sebelah kanan, luka tusuk dibagian pinggan belakang sebelah kanan dan jari tangan sebelah kanan putus.(Veronica Prasetio)

Berita Terkait

News Update