Shin Tae-yong Optimistis Bawa Indonesia Lolos dari Babak Grup Piala Asia U-20 2023

Jumat 28 Okt 2022, 16:34 WIB
Shin Tae-yong, pelatih Timnas Indonesia (foto/PSSI)

Shin Tae-yong, pelatih Timnas Indonesia (foto/PSSI)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Pelatih Indonesia U-20, Shin Tae-yong mengomentari hasil undian Piala Asia U-20 2023 di Uzbekistan.

Undian Piala Asia U-20 2023 telah dilakukan pada Rabu (26/10/2022 lalu. Hasilnya, skuad Garuda Muda masuk ke dalam Grup A.

Dalam Grup A tersebut, Indonesia U-20 berada dengan tiga tim kuat yakni tuan rumah Uzbekistan, Suriah, dan Irak.

Berkaca dari lawan-lawan tersebut, ini menjadi tantangan tersendiri bagi para pemain Indonesia U-20. Di sisi lain,  Shin Tae-yong merasa optimistis.

Pelatih asal Korea Selatan itu mengatakan jika semuanya dipersiapkan dengan baik, ia yakin Indonesia akan lolos dari babak grup.

"Kita bertemu dengan tuan rumah Uzbekistan, Iran dan Suriah. Kalau kami persiapkan dengan baik, pasti kami lolos ke babak selanjutnya. Dan saya yakin itu," ujarnya.

Indonesia U-20 lolos ke Piala Asia U-20 setelah mampu menjadi juara Grup F pada babak kualifikasi lalu.

Kini, Indonesia U-20 tengah melakukan pemusatan latihan (TC) di Turki. Marselino Ferdinan dan kawan-kawan sudah melakoni dua uji coba selama berada di sana.

Pertama pada 24 Oktober, Indonesia U-20 menang dengan skor 2-1 atas klub lokal, Cakallikli Spor.

Lalu dalam uji tanding kedua pada Rabu (26/10/2022), Indonesia U-20 harus mengakui kemenangan Turki U-20 dengan skor 1-2.

Selanjutnya Garuda Nusantara akan menjalani dua kali laga uji coba melawan Moldova pada tanggal 1 dan 4 November mendatang. 

News Update