Setelah 2 Tahun Ditunda, Raisa Gelar Konser Tunggal di GBK

Jumat 28 Okt 2022, 17:22 WIB
Raisa akan gelar konser tunggal di GBK. (Instagram/@raisa6690)

Raisa akan gelar konser tunggal di GBK. (Instagram/@raisa6690)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Setelah ditunda selama 2 tahun, penyanyi Raisa Andriana akan menggelar konser tunggal di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta. 

Konser yang bertajuk "Raisa Live in Concert" akan digelar pada 25 Februari 2023 mendatang. Di promotori oleh JUNI Concert dan Northstar.

Berbagai persiapan telah dilakukan Raisa, mulai dari latihan bernyanyi hingga menonton sejumlah tayangan tentang konser musik. 

Lokasi konser yang mampu menampung hingga 37 ribu penonton ini terbagi menjadi dua bagian, yaitu tribun dan festival.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by @raisa6690

Sementara, untuk penjualan tiket konser akan dimulai pada 25 November 2022 dengan harga yang dimulai dari 100 ribuan. 

Konser yang berlokasi di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK) ini sebelumnya sudah tercetus sejak akhir 2018 hingga akhirnya dijadwalkan akan berlangsung pada 2020. 

Namun, pelaksanaan konser tersebut harus diurungkan karena pandemi COVID-19 yang melanda Indonesia. 
 

Berita Terkait
News Update