SIDOARJO, POSKOTA.CO.ID - Angin puting beliung yang melanda wilayah Sidoarjo, Minggu (23/10/2022) mengakibatkan 261 rumah rusak.
Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jawa Timur juga mencatat, bencana angin puting beliung yang terjadi sekira pukul 14.00 itu juga membuat 16 pohon tumbang dan satu mobil rusak tertimpa pohon.
Sriono Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Jatim mengatakan ada dua korban yang menderita luka ringan. Masing-masing berinisial MA, usia 15 tahun, dan MAZ, usia 20 tahun.
“Ada empat kecamatan yang terdampak, masing-masing tiga perumahan di Kecamatan Buduran, yaitu Citra Garden, Jade Ville, dan Kahuripan. Lalu di Kecamatan Sidoarjo, Bundaran Aloha Kecamatan Gedangan, dan Kecamatan Taman,” ujarnya
Seperti dilaporkan oleh netizen melalui video yang beredar di sosial media, angin kencang melanda kawasan Dusun Mlaten, Sidokepung, Buduran, Kabupaten Sidoarjo.
Bahkan seorang warga juga melaporkan, di kawasan Perumahan Hunian Kahuripan Nirwana Village Sidoarjo juga mengalami kerusakan akibat terjangan puting beliung.
Melalui unggahan vido yang dilansir jatim.poskota.co.id sejumlah mobil di parkiran tertimpa pohon yang roboh akibat terpaan angin puting beliung.
Sementara terpaan angin di kawasan Mlaten menurut informasi sementara diperoleh puluhan rumah di 4 RT di dusun itu mengalami kerusakan.
Dilaporkan rumah-rumah yang terdampak akibat puting beliung terjadi di RT 22, 23,24 dan 25 RW 06, Dusun Mlaten.
Selain kawasan Mlaten di laporkan sejumlah desa lain juga mengalami peristiwa yang sama, seperti di Desa Entalsewu, Sidokepung, Buduran, Perumahan Hunian Kahuripan Nirwana Village dan Perumahan Citra Garden Sidoarjo.(*)