Puluhan Kali Beraksi di Jakarta Barat, Pelaku Spesialis Curanmor Ditangkap Polisi

Senin 24 Okt 2022, 14:39 WIB
Hermawan (52) pedagang kopi, saksi di sekitar Mal Taman Anggrek, Jakarta Barat. (Pandi)

Hermawan (52) pedagang kopi, saksi di sekitar Mal Taman Anggrek, Jakarta Barat. (Pandi)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Polisi meringkus seorang pria terkait perkara pencurian kendaraan bermotor. Pria tersebut ditangkap di Puri Kembangan Jakarta Barat.

“Iya benar, kita amankan seorang pria, perkara curanmor,” kata Kanit Reskrim Polsek Kembangan, AKP Fredin Hutabarat, saat dihubungi awak media, Senin (24/10/2022).

Menurut informasi yang didapat, pelaku yang ditangkap merupakan spesialis pencurian motor. Dia hanya mengatakan, motor yang telah digasak bandit tersebut berjumlah puluhan.

“(Informasi sudah puluhan. Detailnya belum kita pastikan. Saya lagi di luar, gak pegang data,” ungkapnya.

Berdasarkan informasi, salah satu lokasi yang sering dijadikannya tempat beraksi bandit tersebut yakni parkiran yang ada di pinggir jalan mall Taman Angrek.

Salah satu pedagang kopi yang ada di pinggir jalan Mal Taman Angrek, Hermawan (52) mengatakan, di tempatnya berjualan memang sering terjadi pencurian.

Biasanya, pencurian dilakukan pada pagi hari, sebelum ia datang untuo berjualan.

“Terhitung sudah ada lima motor (yang hilang),” katanya.

Hermawan melanjutkan, pada Jumat (21/10/2022) lalu, Tim Reskrim Polsek Kembangan telah menyambangi lokasi di Taman Angrek. Saat itu Tim Reskrim meminta pelaku menunjuk lokasi tempat ia mencuri motor.

“Tim buser dateng, terus pelaku disuruh nunjuk tempat dia ngambil motor. Abis itu dibawa lagi,” pungkasnya. (Pandi)

Berita Terkait
News Update