Diduga Ada Korsleting Listrik di Mes Karyawan, Pabrik Percetakan di Ciledug Terbakar

Sabtu 15 Okt 2022, 13:58 WIB
Kebakaran melanda pabrik percetakan di Ciledug, Tangerang. (foto: poskota/pandi)

Kebakaran melanda pabrik percetakan di Ciledug, Tangerang. (foto: poskota/pandi)

TANGERANG, POSKOTA.CO.ID - Kebakaran melanda sebuah pabrik percetakan di Jalan Hos Cokroaminoto, Larangan Utara, Ciledug, Tangerang, Sabtu 15 Oktober 2022. Api berasal dari korsleting listrik salah satu mes karyawan.

Arifin, salah satu karyawan mengatakan, kebakaran terjadi sekira pukul 12.30 WIB. Saat kejadian dirinya sedang bersantai lalu melihat percikan api dari kamar di lantai satu.

"Api dari kamar di lantai satu. Kamar mes karyawan," ujarnya kepada poskota.co.id di lokasi. 

Menurut Arifin, saat kejadian penghuni kamar sedang tidak ada di tempat. Kebetulan kamar Arifin ada di belakang kamar mes karyawan yang terbakar tersebut.

Saat kebakaran, masih ada sekira empat karyawan di dalam kamar. Mereka semua panik lalu berhamburan ke luar pabrik untuk menyelamatkan diri.

"Panik semua. Semua pada kabur keluar bawa barang. Kalo saya gak bawa apa-apa memang," jelas Arifin.

Beruntung, petugas pemadam kebakaran (damkar) langsung tiba di lokasi. Petugas langsung memasang selang air dan nenyemprotkan ke sumber api yang telah melahap sebagian barang.

"Dugaan karena korslet listrik, karena awalnya ada percikan api. Untuk korban jiwa gak ada alhamdulillah," ucap Arifin.

Pantauan poskota di lokasi, ada sekira 20 petugas damkar dengan empat unit mobil. Mereka berjibaku memadamkan api. (pandi)

Berita Terkait
News Update